Sikapi Status Budi Gunawan, Petinggi Parpol KIH Rapat di Rumah Megawati
Posted on :
1/13/2015 09:44:00 PM
Berita9 - Petinggi partai yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Hebat (KIH) malam ini Selasa (13/01) terlihat berdatangan kerumah Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarno Putri di Jalan Teuku Umar, Menteng, Jakarta Pusat. Tidak seperti biasanya, rumah mantan Presiden RI ke 5 itu dijaga sangat ketat.
Pantuan Berita9 di lokasi, petugas keamanan melarang wartawan mendekat untuk melihat siapa saja petinggi parpol KIH yang datang ke rumah Megawati itu. Seorang petugas keamanan setempat dengan arogan meminta pers menjauh dengan radius 10 meter dari rumah Mega. Tidak hanya berkata kasar, salah satu penjaga rumah Megawati dengan kasar memukuli pagar mengusir para jurnalis. "Pergi-pergi. Ayo pergi!" ujar satpam rumah Mega.
Karuan wartawan yang sedang meliput terpancing emosinya. Beberapa rekan media melontarkan kalimat bahwa pers meliput dilindungi undang-undang untuk meliput. "Enggak usah mukul-mukul sambil ngusir, memang kita ini apa heh.." ujar wartawan.
"Udah pergi-pergi! Udah yang waras ngalah," tambah penjaga rumah.
Hingga berita ini dibuat, rapat para pimpinan parpol KIH masih berlangsung.
(red/huda/tur/wan/sad)
Label:
Artikel Terbaru,
Politik,
Poltik